Sekarang ini, usaha konveksi menjadi usaha yang cukup menjanjikan. Maka tidak heran, jika banyak orang yang terjun ke dalamnya, baik dalam skala kecil atau skala besar. Bahkan sekarang ini, Anda bisa membuat kaos secara satuan, bukan secara massal.
Semakin ketatnya persaingan pada bidang konveksi ini membuat para pengusahanya melakukan berbagai inovasi. Salah satunya ialah dengan melayani pemesanan custom kaos full print dengan menggunakan bahan kain dan tinta yang berkualitas.
Apa itu cetak kaos full print?
Jika selama ini kaos-kaos diperjualbelikan hanya mempunyai satu atau dua gambar sablon pada bidang yang terbatas, para pengusaha konveksi saat ini mulai memproduksi kaos dengan cetak kaos full print.
Maksudnya ialah gambar sablon akan ditempatkan di seluruh bagian kaos dan tanpa batas bidang, mulai dari bagian depan, belakang, lengan kanan, lengan kiri, hingga rib kaos.
Anda juga bisa memilih gambar sablon yang diinginkan, seperti gambar sablon abstrak, bunga, buah, superhero, tokoh kartun, juga 3D yang memberikan efek seolah-olah gambar tersebut bersatu dengan tubuh.
Jenis Sablon yang Digunakan
Untuk menghasilkan kaos dengan full print yang berkualitas serta tidak mudah mengelupas, para pengusaha konveksi tidak boleh menggunakan sembarang jenis sablon. Ada beberapa jenis sablon yang digunakan:
- Discharge
Jenis sablon discharge ini disebut juga dengan jenis sablon cabut warna karena tinta print yang digunakan bisa mengubah warna pada kaos. Setelah di-print, tinta perlu dikeringkan dengan menggunakan mesin hot press.
- Flocking
Untuk membuat full print kaos dengan jenis sablon flocking, pengusaha konveksi memerlukan bahan tambahan berupa beludu dalam bentuk bubuk atau lembaran sebagai pelapis. Tujuannya agar permukaan sablon bisa timbul.
- Foil
Hasil print sablon foil ini jernih dan mengkilap sehingga digemari banyak orang. Maka tidak heran, jika para pengusaha konveksi menggunakan jenis sablon ini.
- Glitter
Untuk membuat kaos full print dengan jenis sablon glitter, pengusaha konveksi bisa menggunakan tinta yang bisa memancarkan cahaya kelap-kelip saat terkena cahaya. Umumnya, sablon ini digunakan untuk memproduksi kaos anak-anak karena tinta kelap-kelip memang sangat menarik perhatian anak-anak.
- Glow In The Dark
Jika menggunakan jenis sablon ini, kaos full print akan menyala saat ada di dalam kegelapan. Ada dua warna yang bisa Anda pilih, yakni yellow glowing dan green glowing.
- Pigmen
Jenis sablon yang satu ini hanya bisa digunakan pada kaos berwarna terang karena tintanya akan meresap dengan sempurna. Jika digunakan di kaos berwarna gelap, tintanya akan tertutup dengan warna kaos.
- Plastisol
Jenis sablon plastisol digunakan untuk memproduksi kaos-kaos full print distro karena tintanya bisa mencetak raster yang sangat kecil. Untuk mengeringkan tintanya, perlu menggunakan alat suhu dengan suhu 160 derajat Celcius.
- Rubber
Jenis sablon rubber juga disebut sebagai jenis sablon karet karena hasil sablonnya bisa melar saat ditarik. Jenis sablon ini menjadi sablon yang digemari oleh banyak orang karena awet, kepekatannya tinggi, serta harganya terjangkau.